BM-800 adalah produk yang populer dikalangan konten kreator. Biasanya orang-orang beli produk ini untuk permulaan, mengingat harganya cukup murah, dan saya juga pakai untuk channel YouTube tutorial, kualitas dari mic bisa dibilang price to performance.
Nah, mungkin saat ini juga Anda sedang mengalami masalah seperti yang saya alami juga. Yakni suara noise seperti grounding. Suaranya itu kayak gini “bbbzzzzzz”?. Jika iya, Anda bisa mengikuti yang saya lakukan.
Caranya:
Yakni dengan membongkar, kemudian pasang kembali dengan erat dan rapat.
Untuk cara membongkar, Anda bisa memutar penutupnya yang berada di bagian bawah.
Lalu pasang kembali dengan rapat.
Selesai.
Ya, memang itu yang saya lakukan, dan ternyata berhasil.
Saya dapat informasi ini dari YouTuber juga dan dari sumber tersebut mengatakan casing mic harus solid tidak boleh ringkih. Karna jika terbuka sedikit aliran listrik akan berbenturan dengan benda logam yang ada mic tersebut. Selain itu casing mic harus tertutup rapat.
[Sumber]
Penutup
Jika Anda sudah merapatkan casing BM-800 tapi masih grounding. Mohon maaf saya belum bisa menjawab, sebab hanya itu pengalaman saya.
Semoga informasi ini dapat membantu, jika ada pertanyaan atau berbagi pengalaman, Anda bisa menuliskan komentar di bawah.