Sebagian orang ada yang kesal ketika pesan yang ia kirimkan hanya di baca saja. Nah, bilamana Anda sebagai penerima, pastinya merasa bersalah, tetapi Anda juga tak bisa membalasnya karna sedang ada keperluan tertentu.
Ciri-ciri pesan yang telah diterima dan dibaca akan ditandai ‘dua centang yang bewarna biru’, yang bisa Anda lihat di samping pesan.
Untuk itu, bagi Anda yang ingin melihat pesan atau chat WhatsApp (WA) secara diam-diam, tanpa ketahuan. Yang dimana ketika Anda membaca pesan, tanda centang biru tak akan berubah menjadi warna biru pada ponsel si pengirim.
Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan, diantaranya:
Cara Pertama – Melalui Pengaturan Privasi di WhatsApp
Langkah-langkah
- Buka aplikasi WhatsApp, kemudian tap titik tiga yang berada dibagian atas, setelah itu pilih Setelan.
- Pada menu Setelan, tap Akun kemudian pilih Privasi. Selanjutnya dibagian nonaktifkan pengaturan dibagian Laporan dibaca
Dengan menonaktifkan pengaturan ‘Laporan dibaca’, centang biru benar-benar dinonaktifkan. Yang dimana ketika Anda membaca pesan dari si pengirim, tanda centang tak akan berubah warna, hanya ‘centang dua’ saja.
Namun kelemahan cara pertama ini, Anda juga tak akan tahu apakah pesan Anda sendiri sudah dibaca atau belum. Karna tanda centang biru ini benar-benar dinonaktifkan untuk kedua belah pihak.
Cara Kedua – Menggunakan Aplikasi
Jika Anda menggunakan cara ini, tanda centang biru masih aktif. Namun Anda menggunakan aplikasi pihak ketiga untuk melihat chat WA tanpa ketahuan apakah Anda sudah membacanya atau belum.
Ada banyak aplikasi yang bisa Anda gunakan, Anda bisa mencari sendiri dengan kata kunci ‘Hide Blue Tick WhatsApp’, ‘No Last Seen’ dan ‘Recover deleted chat’ nantinya akan muncul beberapa pilihan aplikasi dengan fitur serupa, atau bisa aplikasi yang pernah saya coba:
- Chat Bin (Recover deleted chat) (Android)
- No Last Seen: Hide blue tick, View Deleted Message (Android)
Langkah-langkah
- Download dan pasang aplikasi seperti yang ada di atas.
- Setelah aplikasi terpasang baca kebijakan & privasi, setelah itu beri izin pada aplikasi.
- Bilamana semuanya sudah diatur, nantinya jika pesan masuk, akan masuk juga ke aplikasi pihak ketiga.
- Nah, agar centang tidak berubah jadi biru, bila ada pesan masuk jangan baca yang ada di WhatsApp, tapi baca pesan yang berada di aplikasi pihak ketiga tadi.
Penutup
Jadi kamu pilih cara yang mana nih? jika saya sendiri memilih cara kedua, tentunya supaya tanda centang biru masih aktif. Serta agar pada situasi tertentu, saya bisa memutuskan pesan mana yang harus terlihat dibaca dan tak diketahui.
Namun bilamana Anda orangnya cari aman xD, pilih cara pertama. Sebab tanda centang biru akan sepenuhnya nonaktif untuk kedua belah pihak.
Pokoknya mau pilih yang manapun kedua ini cara ampuh tanpa perlu ribet-ribet lihat pop-up notifikasi ataupun pakai cara airplane mode.
Well, semoga tutorial yang kami berikan ini dapat membantu. Jika ada pertanyaan Anda bisa menuliskannya di kolom komentar bawah.
Baca juga:
-
Arti Ping, PM, VC, TC, PC, PAP di WhatsApp, dan 5 Istilah Lainnya
-
Cara Membuat ‘Link WhatsApp’ Tinggal Buka Link Bisa Langsung Chat