Samsung Galaxy Note 7 Refurbished Akan di Jual Dengan Baterai 3200mAh

0

Samsung dikabarkan akan memasarkan phablet Galaxy Note 7 Refurbished , Namun sekarang diberi nama pengenal yaitu Galaxy Note 7R untuk membedakan bahwa produk ini barang refurbished. Dengan kejadian terdahulu produk ini banyak masalah pada baterai yang mengakibatkan terbakarnya phablet tersebut. Tapi tenang sekarang samsung menjamin aman karena baterai yang digunakan berkapasitas 3200 mAh.

Berbeda pada seri sebelumnya baterai yang digunkan berkapasitas 3500mAh yap 300 mAh lebih kecil, serta code-name pada seri sebelumnya yaitu N935 dan N930 untuk Galaxy Note 7R. Untuk spesifikasi yang lain tidak berubah seperti chipset yang digunakan Exynos 8890 8-core clockspeed 2.3GHz, GPU Mali T880 pada segi memori : RAM 4GB dan Penyimpanan internal 64 GB. Layar yang digunakan berukuran 5,7 inci Super AMOLED dan tak lupa Kamera utama beresolusi 12MP dan kamera depan 5MP.

Seperti foto yang telah beredar dari foto tersebut menggunakan bahasa Vietnam dan akan di produksi disana. tak ada kabar akan di pasarkan negara mana saja sepertinya akan dipasarkan di negara Asia saja.

Dengan kejadian terbakarnya phablet Galaxy Note 7, Samsung berjanji akan ada beberapa tahap pengujian seperti safety,ketahanan dan pemeriksaan pada smartphone baru yang akan dikeluarkan nanti. Tanggal pemasaran dan harga belum ada informasi lengkap, jika ada kabar akan kami informasikan disini.

Source : samsungvn.com

[mpp_popup id="7360"]Open popup[/mpp_popup]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here