Biaya & Limit Transaksi OVO, Serta Perbedaan Antara OVO Club vs Premier

0
Biaya & Limit Transaksi OVO

EvoTekno.com – Salah satu e-wallet populer di Indonesia yang saya gunakan yaitu OVO, cukup membantu dalam pembayaran yang ada di dunia internet ini. Seperti halnya pembayaran di Tokopedia yang terintegrasi dengan OVO, dan pembayaran lainnya.

Tak perlu diragukan lagi OVO aplikasi fintech yang cukup terkenal, selain GoPay, Dana dan sebagainya.

Nah bagi Anda yang belum tahu biaya dan limit transaksi di OVO, Anda harus mengetahuinya, sebab ada perbedaan antara akun OVO Club dan OVO Premier.

Perbedaan

Jika Anda tak tahu perbedaan akun OVO Club dan Premier. Perbedaanya cukup simpel yaitu:

  • OVO Club: Akun belum terverifikasi dengan KTP/Passport. Jika tipe akun ini, Anda masih bisa bertransaksi namun memiliki banyak limitasi atau batas.
  • OVO Premier: Akun sudah terverifikasi dengan KTP/Passport. Sebaliknya jika memverifikasi, Anda akan mendapatkan banyak keuntungan yang diberikan oleh OVO.

Fitur OVO Club

  • Bisa transaksi di merchant (Grab, Tokopedia, OVO Booth dll)
  • Tidak bisa transfer ke sesama pengguna OVO
  • Tidak bisa transfer layanan lain
  • Limit yang terbatas

Fitur OVO Premier

  • Bisa transaksi di merchant (Grab, Tokopedia, OVO Booth dll)
  • Bisa transfer ke sesama pengguna OVO
  • Bisa transfer ke layanan lain, contohnya jadi bisa transfer dari OVO ke Rekening Bank, bahkan ke e-wallet lainnya.
  • Limit transaksi meningkat
  • Mendapat promo ekslusif khusus OVO Premier, biasanya ada promo menarik yang dikhusus kan untuk OVO Premier saja.
  • OVO Paylater
  • OVO Invest – Ciptadana
  • OVO Invest by Bareksa
  • Akses fitur finansial lainnya

Biaya Transaksi OVO

No Jenis Besaran biaya
1 Transaksi di merchant OVO Gratis
2 Top Up
Top Up Debit di OVO apps 2% dari nilai top up
Top Up via Bank Rp. 1.000 – 1.500
Top Up via Merchant, OVO Booth atau Tokopedia Rp. 1.000
Top Up via Grab Driver Gratis
3 Cash Out
Transfer Antar Pengguna OVO Gratis
Transfer ke Akun Bank Rp 2.500 per transaksi
4 Manajemen Akun
Pembukaan Akun Baru Gratis
Upgrade Akun Gratis
Penggantian Data Pengguna Gratis
Akun Dorman Gratis
Penutupan Akun Gratis
5 Layanan OVO Pay Later
Pendaftaran Gratis
Biaya Layanan Gratis
Biaya Tunggakan 0.1% per hari dari tagihan

 

Limit Transaksi OVO

1. Limit Saldo

Batas saldo yang tersimpan pada akun OVO. Contohnya pengguna OVO Club, jika Anda menerima dana dari bank atau e-wallet lain hanya dapat menerima uang maksimal 2.000.000 saja dalam satu transaksi.

Jenis Transaksi OVO Club OVO Premier
Batas Saldo Rp. 2.000.000 Rp. 10.000.000
Batas Saldo Perbulan (Kumulatif) Rp. 20.000.000 Rp. 20.000.000

 

2. Limit Top-Up

Sama halnya dengan penjelasan pada limit saldo. Jika akun Anda OVO Premier, Anda dapat menerima saldo maksimal Rp. 10.000.000.

OVO Club & Premier OVO Club OVO Premier
Jenis Transaksi Minimal Maksimal Maksimal
Top Up OVO via OVO Booth Rp. 10.000 Rp. 2.000.000 Rp. 10.000.000
Top Up OVO via Tokopedia Rp. 10.000 Rp. 2.000.000 Rp. 10.000.000
Top Up OVO via Driver Grab Rp. 10.000 Rp. 2.000.000 Rp. 10.000.000
Top Up OVO via Rekening Bank Rp. 10.000 Rp. 2.000.000 Rp. 10.000.000
Top Up OVO via Merchant Rp. 10.000 Rp. 2.000.000 Rp. 10.000.000

 

FAQ

1. Apakah OVO bisa di top-up selain online?

Bisa, Anda bisa mengisi saldo OVO melalui:

  • Driver Grab
  • OVO Booth
  • Gerai Indomaret
  • ATM Bank

Menurut informasi untuk gerai Alfamart sudah tak bisa sejak dari 13 November 2019.

2. Apakah OVO dikenakan biaya perbulan?

OVO Club maupun Premiere tidak ada biaya administrasi perbulan. Jadi tidak perlu khawatir menyimpan urang sekecil apapun dan selama apapun.

Penutup

Bagaimana apakah sekarang sudah tahu? jika ada pertanyaan atau sekiranya ada yang kruang, Anda bisa menuliskan komentar di bawah, nanti saya akan mencoba untuk memperbarui artikel.

Sejauh ini saya nyaman menggunakan aplikasi fintech satu ini, mulai dari verifikasi ke OVO Premier, walaupun memiliki goresan pada KTP.

Well, semoga artikel ini dapat membantu! Oh iya, sewaktu-waktu biaya atau limit di atas bisa saja berubah tergantung ketentuan dari OVO itu sendiri.

Sumber:

Baca juga artikel terkait OVO

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here